Cara Mudah Kembalikan Nafsu Makan Ayam




Menurunnya nafsu makan pada ayam peliharaan bisa disebabkan oleh berbagai macam faktor. Salah satunya bisa disebabkan karena kondisi ayam yang sedang sakit. Selain penanganan herbal ataupun pemberian obat pabrikan dalam masa sakit, ayam juga bisa diberi suplement alami untuk mengembalikan nafsu makannya.

Salah satunya dengan menggunakan bahan alami yang tergolong mudah kita temui yaitu daun pepaya. Tanaman ini dipercaya mampu memboost atau mendorong nafsu makan ayam. Kandungan yang terdapat pada daun pepaya yang bersifat stomakik justru mampu pulihkan problem turunnya nafsu makan ayam.



Cara Pemberian Daun Pepaya:

Yang pertama, dengan cara mencincang atau memotong kecil daun pepaya, lalu dicampurkan dedak atau pakan jenis lain. Pencampuran pakan ransum ini dimaksudkan agar rasa pahit yang kemungkinan tidak disukai ayam tidak lagi terasa atau berkurang.

Yang kedua, bisa dengan cara merebus sebentar daun pepaya dengan baking powder (kurang lebih 15menit). Hal ini membuat daun pepaya sedikit layu dan mempermudah dalam proses mencincang. Disisi lain, dengan merebus sebentar daun pepaya juga akan membuat tekstur daun pepaya tidak terlalu kaku (daun pepaya tua cenderung kaku) serta mudah untuk dikonsumsi ayam.



Jika ingin memiliki tanaman pepaya di pekarangan rumah, anda bisa memilih pepaya jenis california. Pepaya California cukup populer dan mudah ditemukan di supermarket atau bahkan mudah dijumpai di penjual buah pinggiran. Secara fisik, buah pepaya california berbentuk lebih kecil dibanding pepaya lain serta berbentuk lonjong dengan kulit buah yang terbilang mulus.

Kebanyakan orang lebih memilih untuk mendapatkan bibit pepaya california dari buah yang mereka beli. Cukup dengan menyisihkan biji buahnya lalu semaikan.

Untuk pemilihan biji buah yang berkualitas, ambilah biji yang terdapat pada bagian tengah ke pangkal buah. Biji buah pepaya pada bagian yang tadi merupakan biji yang kualitasnya baik serta cocok untuk dikembangbiakan menjadi pohon pepaya yang baru.

Kenapa memilih pepaya jenis california? Berbeda dengan pepaya jenis bangkok atau thailand, pepaya california cenderung memiliki pertumbuhan fisik yang cepat serta posturnya yang terbilang pendek memudahkan kita untuk memetik buahnya. Disisi lain, rasa dari buah pepaya california juga manis. Meskipun dikonsumsi dengan kondisi setengah matang atau baru muncul semburay kekuningan, pepaya jenis ini sudah nikmat untuk disantap dengan kadar getah yang rendah dibandingkan pepaya thailand.

Silahkan mencoba...


Cara Mudah Kembalikan Nafsu Makan Ayam Cara Mudah Kembalikan Nafsu Makan Ayam Reviewed by Tanam Ternak Rumahan on December 22, 2017 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.