Makanan Sisa Jadi Pupuk Organik



Sisa makanan masih menjadi salah satu penyumbang utama penumpukan sampah di kota besar. Hal itu tentu saja diakibatkan oleh banyaknya produk makanan yang tidak berhasil masuk dan diolah pada usus manusia. Serta sampah sisa makanan yang juga diproduksi oleh setiap rumah. Kita semua tahu bahwa mengubah karakter manusia dewasa merupakan hal yang mustahil. Namun, merubah cara hidup merupakan metode yang bisa dilakukan.

Sama halnya dengan merubah kebiasaan, yaitu kebiasaan untuk menyisakan makanan baik disengaja ataupun dengan alasan lain. Hal itu mungkin salah satunya disebabkan oleh paradigma salah yang ada di masyarakat yang beranggapan jika makan tak bersisa dikaitkan dengan istilah "Maruk", "Pantesan Gemuk" dan berbagai lain hal yang sebenarnya merupakan penilaian yang tidak penting dan cenderung konyol.



Melirik potensi gunungan sisa makanan serta dihubungkan dengan sumber protein serta O2, maka dua hal yaitu ayam serta tanaman menjadi salah satu solusi dari permasalahan sampah makanan sisa.

SISA MAKANAN - dimakan AYAM - menghasilkan PUPUK ORGANIK

Jika setiap rumah yang menghasilkan sisa makanan mampu memelihara ayam maka sampah sisa tadi tidak hanya berpindah tempat dan jadi tak berguna, namun berubah bentuk atau dikonversi menjadi hal positif lain tanpa sia- sia.

Ahh, Poopnya nanti  bau!!! Jaman 4.0 seperti sekarang sudah banyak larutan organik guna membuat poop ayam tidak bau lagi. Atau juga bisa gunakan Fermentasi DEDAK BERCAMPUR BAKTERI YAKULT yang bisa dibuat secara mandiri atau Do It Yourself, sebagai campuran makanan sisa.

Makanan Sisa Jadi Pupuk Organik Makanan Sisa Jadi Pupuk Organik Reviewed by Tanam Ternak Rumahan on August 21, 2019 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.