Diare bisa disebabkan oleh bermacam penyebab, misal karena bakteri atau juga bisa dikarenakan oleh makanan tertentu yang masuk kemudian mengganggu sistem pencernaan kita. Semua penyebab itu menjadi sesuatu yang membuat kita sangat terganggu dikarenakan kondisi perut yang terasa melilit serta BAB atau bolak- balik ke toilet dengan intensitas yang berkali lipat.
Banyak orang yang memilik untuk membeli produk tertentu di apotik sebagai pereda sakit perut mereka. Produk yang ada biasanya terdiri dari kandungan daun jambu biji sebagai salah satu ingrediennya. Tidak menggunakan daun kambu biji sebagai obat tradisional, jika memilih untuk mengkonsumsi ramuan tradisional untuk redakan diare, ada dua ramuan yang dapat dipilih sebagai pereda diare:
1. Seduhan Teh tubruk pahit bisa menjadi salah satu solusi. Dengan menyedu teh, itu akan menetralisir kondisi perut yang menghasilkan terlalu banyak gas.
2. Dengan konsumsi rebusan daun afrika. Daun afrika sudah banyak dibudidaya sebagai tanaman rumahan serta mudah cara menanam hingga merawatnya. Dengan cara merebus 7 helai daun dalam 2 gelas belimbing. Panaskan dalam api sedang hingga airnya tersisa setengahnya (tersisa satu gelas saja).
Kedua ramuan tadi bisa diminum selagi hangat. Kemudian, saat mengkonsumsi ramuan tadi sebaiknya dilakukan setelah BAB. Kedua ramuan tadi berasa pahit dan bersifat mengikat cairan di dalam perut yang kondisinya tidak normal. Jika menggunakan rebusan daun afrika yang diminum seusai BAB, biasanya kita bisa langsung rasakan perubahan kondisi perut yang mulai membaik. Setelah meminum rebusan daun afrika untuk kali kedua, kemungkinan kondisi perut sudah hampir pulih seperti sedia kala. Terlalu banyak mengkonsumsi daun afrika akan membuat kita susah untuk buang air besar. Jadi, jika ingin mencoba ramuan ini sebagai obat tradisional hentikan diare sebaiknya lakukan riset lebih mengenai kedua ramuan tersebut di atas.
Ramuan Tradisional Ampuh Saat Diare
Reviewed by Tanam Ternak Rumahan
on
August 29, 2019
Rating:
No comments:
Post a Comment