Begini Cara Tepat Perbanyak Tanaman Strawberry


Memiliki tanaman strawberry sebagai tanaman dirumah merupakan mimpi atau bisa jadi merupakan priority of the list bagi para pecinta tanaman. Meski tinggal di daerah dingin ataupun daerah pantai dengan udaranya cukup panas sekalipun, kita tetap bisa menanam strawberry yang menghasilkan buah tentunya.

Agar tanaman strawberry mampu tumbuh subur maka kita perlu memberikan area yang tepat agar pertumbuhannya bisa maksimal. Tanaman strawberry meski mampu hidup di area yang panas atau berada dilokasi full sun, namun kita perlu memperhatikan beberapa hal. Pertama, pastikan agar kondisi tanah atau media tanamnya selalu dalam kondisi cukup dengan kandungan air. Penggunaan pupuk dengan tinggi unsur nitrogen sangat dibutuhkkan agar tanaman strawberry fokus untuk menghasilkan banyak daun serta sulur- sulur anakan.


Untuk memperbanyak atau budidaya tanaman strawberry, kita bisa lakukan dengan cara menanam sulur- sulurnya. Dengan cara meletakan beberapa polybag kecil melingkari atau mengelilingi indukan tanaman strawberry, lkita bisa menanam sulur anakan strawberry. Sementara mempersiapkan sulur-sulur anakan mampu hidup sendiri, dalam 2 hingga 4 minggu kita bisa potong sulur yang masih menyusu mencaril sumber makanan dari tanaan induknya.

Setelah umur tiga bulan, anakan tanaman yang sebelumnya telah dipersiapkan sebagai perbanyakan bisa dipindahkan ke polybag yang lebih besar. Sekalian lakukan pemupukan ulang serta persiapan untuk tanaman menuju pada tahap perbaikan postur untuk memproduksi buah. Pupuk dengan kandungan NPK diperlukan agar pokok akar, daun serta batang kecilnya mampu bersinergi agar rajin menghasilkan buah.
Begini Cara Tepat Perbanyak Tanaman Strawberry Begini Cara Tepat Perbanyak Tanaman Strawberry Reviewed by Tanam Ternak Rumahan on September 14, 2019 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.