Memilih dan Menanam Rimpang Lengkuas dari Kios Pasar


Tanaman lengkuas atau Alpinia galanga, dikenal pula dengan nama laos merupakan salah satu bumbu rempah yang akan selalu tersedia meski hanya sepotong di dalam lemari pendingin atau dapur. Bumbu dapur lengkuas biasa digunakan pada masakan untuk menghadirkan aroma segar dan wangi, salah satunya pada masakan dengan bahan utama daging ayam.

Ada dua jenis varietas lengkuas yaitu Alpinia Sw. Syn. Languas galanga L. (Lengkuas Putih) dan Alpinia officinarum Hence syn. Languas officinarum Hence dan Alpinia purpurata K. Schum (Lengkuas Merah).


Perbedaan antara lengkuas merah dan lengkuas putih antara lain; Lengkuas putih memiliki rimpang berwarna putih kekuningan serta berukuran besar. Sedangkan lengkuas merah memiliki ukuran rimpang yang lebih kecil dengan warna rimpang yang tentunya berwarna merah. Warna merah pada lengkuas memiliki kandungan minyak atsiri yang tinggi.

Tanaman lengkuas merah selain memiliki ukuran rimpang yang lebih kecil, ukuran tinggi tanaman ini juga hanya mencapai 1 meter saja. Berbeda dengan lengkuas putih, tanaman ini bisa mencapai ketinggian hingga 2 meter dengan panjang daun mencapai 50cm dan lebarnya 9cm.

Habitat Tumbuh Tanaman Lengkuas

Lengkuas merupakan salah satu jenis tanaman rimpang dengan kemampuan tumbuh yang tinggi. Kemampuan menumbuhkan banyak tunas terjadi ketika tanaman ini mendapatkan asupan air yang cukup serta area hidup yang banyak mengandung nutrisi dalam tanahnya. Sebaliknya, tanaman ini akan menurun produksi tunasnya ketika datang musim kemarau. Mereka akan fokus untuk mempertahankan diri dengan kondisi cuaca dengan cara membatasi produksi tunas baru serta daun.

Tanaman lengkuas atau laos mudah hidup di dataran rendah ataupun dataran tinggi. Selain itu, tanaman lengkuas juga bisa hidup di segala kualitas tanah. Perbedaan kualitas tanah akan mempengaruhi kesubuhan tanaman serta jumlah rimpang yang dihasilkan oleh tanaman lengkuas.

Sebagai tambahan, karena bukan termasuk tanaman penghasil bunga, maka tanaman lengkuas bisa ditanam dibawah naungan ataupun di area dengan kondisi terkena sinar matahari langsung. Karena tanaman lengkuas bisa hidup di bawah naungan, maka tanaman ini banyak dibudidayakan pada area bawah pepohonan yang tidak semua tanaman kecil bisa hidup dalam kondisi pencahayaan yang minim.

Tanaman ini seringkali hanya ditanam sebagai tanaman sisipan untuk memanfaatkan lahan di bawah pepohonan. Untuk menanamnya bisa diberi jarak 50x50 cm untuk sekali panenan atau 1m x 1m untuk tujuan panenan terus mererus / tahunan. Karena tanaman lengkuas senang dengan kondisi tanah lembab, maka saat yang tepat untuk menanam cabutan tunas akanan lengkuas baiknya dilakukan saat musim hujan tiba. Kondisi saat musim hujan akan menunjang pertumbuhan lengkuas secara maksmial dengan produksi rimpang yang semakin banyak serta tingkat pertumbuhan tunas anakan yang semakin meluas. Untuk menanam cabutan atau pisahan rimpang tanaman lengkuas sebaiknya lakukang pengurangan daun atau potong daunnya setengah untuk mengurangi kondisi stres tanaman.

Pemberian pupuk sebaiknya tetap dilakukan untuk menjaga ketersediaan nutrisi yang dibutuhkan tanaman di dalam tanah. Pemberian pupuk kandang bisa dilakukan berkala selama 2 -3 bulan sekali. Caranya bisa diletakan pada area tepi tanaman lengkuas dengan terlebih dahulu tanah digali untuk meletakan pupuk dan kemudian ditutup kembali dengan tanah.

Cara Memilih Rimpang Lengkuas

Untuk mendapatkan bibit lengkuas bisa kita dapatkan dari toko tanaman yang menjual berbagai macam tanaman obat herbal. Namun jika di daerah kita tidak terdapat penjual tanaman herbal, maka kita bisa mencari dipasar tradisional.

Diawali dengan mengunjungi kios-kios yang menjual bumbu rempah mentah, maka kita bisa pilih rimpang lengkuas yang berpotensi atau memiliki kemungkinan untuk tumbuh dan bisa menghasilkan tunas baru.

Memilih rimpang dari kios-kios yang penjual bumbu rempah untuk ditanam kembali bukanlah hal yang terlalu mudah untuk dilakukan. Kita harus bisa memilih rimpang yang kondisinya bagus dan sudah terdapat bakal tunas yang masih kecil dan berwarna merah.

Rimpang yang bagus ialah rimpang yang masih terdapat sedikit tangkai batang serta tidak terpotong bagian rimpangnya. Selain itu, kondisi rimpang yang tidak terlalu tua ataupun terlalu muda juga menjadi penentu keberhasilan tumbuh rimpang lengkuas.


Cara Menanam Rimpang Lengkuas

Jika sudah mendapatkan bahan bibit lengkuas untuk ditanam maka kita bisa persiapkan media tanam yang akan digunakan untuk menyemai rimpang lengkuas. Media tanam untuk lengkuas yang tidak memiliki daun atau hanya rimpang dengan bakal tunas kecil harus dipilih yang kondisinya steril. Menentukan media tanam yang steril menjadi penentu apakah nantinya rimpang lengkuas akan tumbuh atau hanya akan berujung ditumbuhi oleh jamur dan akhirnya membusuk.

Cara paling sederhana ialah dengan menggunakan media tanam pasir sungai yang halus atau yang sudah diayak. Penggunaan pasir sebagai media tanam menjadi sesuai karena karakter dari pasir yang secara alami tidak mampu menyimpan air serta tidak berpotensi untuk ditumbuhi oleh jamur.

Media pasir juga bukan satu-satu syarat yang harus dilakukan. Kita juga harus menyiapkan area green house atau area sungkup plastik supaya nantinya rimpang lengkuas yang telah ditanam bisa mendapatkan suhu hangat yang stabil selama proses penanaman berlangsung.

Kondisi suhu hangat yang stabil serta kelembaban yang selalu terjaga akan mempercepat proses tumbuh dari calon tunas kecil lengkuas. Hal itu akan berbeda nasib ketika hanya sembarang menanam rimpang lengkuas yang tidak terdapat mata tunasnya dan menanam pada tanah begitu saja tanpa perlakuan khusus. Dengan mengetahui cara yang tepat untuk memperlakukan rimpang lengkuas ketika ditanam, maka hasilnya juga tidak akan mengecewakan dan justru berujung kebahagian melihat tunas-tunas kecil lengkuas yang tumbuh semakin hari semakin subur.

Memilih dan Menanam Rimpang Lengkuas dari Kios Pasar Memilih dan Menanam Rimpang Lengkuas dari Kios Pasar Reviewed by Tanam Ternak Rumahan on December 11, 2019 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.