Campuran Air Untuk Kolam Azolla


Meski sudah populer dan banyak orang sudah merasakan kemudahan tumbuh dari tanaman azolla, namun masih ada pelaku pemula atau yang baru akan mencoba menanam azolla merasa bingung untuk menentukan nutrisi air pada kolam azolla.

Seperti yang kita ketahui bahwa cara hidup azolla yaitu terapung pada permukaan air, dan di dalam air lah akar azolla akan mencari sumber makanannya. Oleh karena itu, kandungan nutrisi yang tepat di dalam air menjadi salah satu faktor penting agar pertumbuhan azolla bisa optimal. Selain itu, dengan pemberian nutrisi air yang sesuai, maka tujuan azolla sebagai ransum pakan harian nantinya bisa tercapai sesuai perencanaan.

Azolla memang berasal dari alam dan bisa dengan mudah ditemukan di area persawahan (pada usia padi di awal masa tanam) serta di area rawa-rawa. Intinya, kita masih mungkin untuk mencari dan menemukan azolla di habitat alam. Salah satu area yang paling mungkin bisa ditemukan ialah mencari azolla pada area air yang berkarakter tenang. Ukuran azolla yang tergolong  kecil tak akan mampu melawan arus besar dan pasti akan hanyut dan hanya akan berhenti pada perairan yang tenang.

Karakter Utama dari Azolla


  • Azolla membutuhkan nutrisi yang cukup di media tempat tumbuhnya. Entah di permukaan air, di permukaan lumpur ataupun di tanah lembab, selama terdapat nutrisi yang cukup maka pertumbuhan azolla akan tetap terjaga.
  • Kemudian, sebagai salah satu jenis tanaman, azolla juga membutuhkan sinar matahari untuk sarana mengolah makanannya atau fotosintesis.


Makanan atau Nutrisi Azolla


  • Nutrisi untuk air kolam azolla bisa berasal dari beberapa jenis. Diantaranya; air bekas kolam ikan, air cucian beras, kotoran ayam, kotoran kambing, kotoran sapi, dll. Semua jenis pupuk dari hewan tadi sebaiknya diberikan ketika sudah matang atau sudah tidak berbau lagi. Hal itu dilakukan untuk mengindari masalah baru yang akan muncul pada kolam azolla. Salah satu yang ingin dihindari ialah masalah bau air serta mikroorganise yang akan ikut hidup di dalam air kolamnya.
  • Kemudian untuk mengaplikasikan pupuk tersebut sebaiknya di letakan di dalam karung dan bukan ditebarkan secara langsung ke dalam kolam. Hal itu dilakukan agar kondisi air kolam tidak cepat keruh ataupun terlihat kotor karena banyaknya ampas pupuk yang tetinggal di dasar kolam.


Sebagai tambahan, kita tak perlu dipusingkan dengan persoalan kedalaman jarak air saat membuat kolam azolla. Intinya meski sedalam satu meter sekalipun, jika nutrisi di dalam air kolamnya tetap merata, maka pertumbuhan azolla juga akan tetap optimal. Untuk kedalaman ideal, sebaiknya gunakan kedalaman air 30-50cm agar tak perlu terlalu dalam untuk menggali tanahnya. Selain itu, untuk kedalaman seperti tersebut di atas akan tetap aman ketika berada di area yang ramai lalu lintas anak kecil. 
Campuran Air Untuk Kolam Azolla Campuran Air Untuk Kolam Azolla Reviewed by Tanam Ternak Rumahan on May 31, 2020 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.