Starter Pack Pelihara Kelinci Untuk Pemula



Banyak dari kita pasti pernah mengalami kejadian tentang kelinci yang baru saja dibeli dalam dua hari akhirnya mati. Sebagai akibatnya kita jadi trauma atau menolak untuk membeli kelinci apalagi untuk menjadikan kelinci sebagai pet (binatang kesayangan). Hal itu mungkin disebabka karena kita belum mengetahui cara pelihara kelinci yang benar. Padahal kelinci merupakan salah satu binatang ukuran kecil yang lucu, memiliki ingatan tajam serta multi guna hingga kotoran ataupun air seninya juga berdaya guna.

Berguna hingga kotoran serta air seninya? 


Kotoran serta air seni kelinci merupakan yang tertinggi kandungan nutrisinya untuk tanaman apabila dibandingkan dengan kotoran sapi, kerbau atau bahkan kambing. Hal itu menjadi daya tarik sendiri kenapa memilih kelinci sebagai hewan peliharaan yang menggemaskan juga sebagai sumber pupuk alami untuk tanaman.

Penulis sendiri sebelumnya pernah melakukan riset kecil tentang pupuk alami (dari hewan) dan menemukan hewan kelinci sebagai sumber pupuk hewain terbaik. Membeli kelinci lalu akhirnya mati bukanlah hal yang tidak pernah dialami oleh penulis. Hingga saat ini pun penulis masih mengalami anakan kelinci yang tiba- tiba mati. Dari kejadian itu pula penulis banyak membaca literasi online ataupun bertanya pada pelaku atau pecinta kelinci menganai cara pelihara kelinci serta hal- hal yang boleh dan yang harus dihindari ketika berkutat pada bidang perkelincian.

Baca juga artikel lain tentang merawat kelinci:
Bahan Alami Atasi Kelinci Diare
Menangani Kelinci Yang Tidak Mau Makan
Membedakan Kelinci Betina dan Jantan
Kapan Waktunya Kelinci Boleh Kawin?


Berikut beberapa hal dasar tentang cara pelihara kelinci dan merawat kelinci akan dijabarkan pada artikel ini;

11.     Umur 2 bln minimal. Sudah lepas sapih/ tidak nyusu induknya.
Ketika membel kelinci, pastikan bertanya umur kelinci. Belilah pada breeder atau peternak kelinci rumahan. Biasanya pada umur 6 minggu kelinci sudah belajar untuk makan secara mandiri selain susu dari induknya yang masih menjadi asupan makanan utamanya. Ketika umur minimal 2 bulan itulah anakan kelinci mulai aktif untuk makan sendiri. Pastikan pula kelinci dalam kondisi aktif atau tidak lesu dengan bentuk bulu yang kusam saat hendak dibeli.

22.       Tidak makan wortel, sawi, bayam (TINGGI OKSALAT), daun singkong.
Mengenai makanan yang boleh atau tidak untuk diberikan ke kelinci, hal itu sebenarnya berkenaan dengan kesehatan pencernaan serta umur dari kelinci. Apalagi untuk kelinci yang masih berusia muda, beberapa makanan segar diatas sangat tidak dianjurkan untuk diberikan atau bahkan dijadikan makanan utama. Pencernaan kelinci sangat lemah, jika asupan makanan salah maka perut kelinci akan kembung, mencret, nafsu akan berkurang, mati.

3.       Kandang bersih dan kering. Jangan biarkan air kencing menggenang
Selalu jaga kebersihan kandang. Gunakan kawat pagar ukuran kecil sebagai alas agar kotoran serta air seninya langsung jatuh tanpa terinjak oleh kaki kelinci. Hal itu akan mengganggu kesehatan kelinci terutama kelinci akan terserang scabies (gudig) atau gatal- gatal pada are telinga, hidung, area jari kaki, ekor dan area lain. Scabies menyerang bagian bawah kulit dan akan terus menyerang hingga kelinci akhirnya mati. Gunakan saleb scabies atau suntikan wormectin untuk mengatasinya.

4.       Berikan pakan pelet atau rumput yang sudah dikeringkan atau dilayukan
Tentang pakan yang dianjuran untuk kelinci. Secara garis besar pakan harus mengandung sedikit air. Hal itu dilakukan agar pencernaan kelinci tetap dalam kondisi sehat dan tidak menyebabkan diare. Hijauan yang telah dilayukan dan boleh untuk pakan kelinci antara lain; rumput odot, daun pepaya, daun pisang. Pada kenyataannya penulis memberikan semua makanan dalam daftar tadi dengan kondisi segar, namun hanya sebagai campuran dan tidak dijadikan makanan utama yang kesemuannya diberikan dalam kondisi segar (raw).


53.       Jangan pegang telinga atau menarik telinga
Telinga merupakan sensor alami kelinci untuk meraba pergerakan predator. Lebih baik mengangkat kelinci dengan cara memegang kaki depan dan menyangga bagian pantat atau area ekor kelinci. Dengan cara tersebut kelnci akan terasa nyaman dan mudah untuk kita mengambil kendali.

64.       Mengatasi kelinci mencret

75.       Kelinci dan semua mahluk hidup butuh minum
Kelinci juga mahluk hidup yang pasti akan membutuhkan air untuk minum. Apalagi ketika cuaca panas, kelinci dalam kandang akan mengkonsumsi air minum lebih banyak dibanding ketika cuaca mendung. Gunakan botol minum yang memiliki nipple agar kualitas air minum tetap steril. Bisa juga dengan hanya membeli nipple nya saja dan menggunakan botol bekas dari produk minuman kemasan tertentu dengan ketebalan tertentu pula.

Dengan membaca artikel singkat ini, diharapkan kita sebagai pecinta hewan kelinci mengetahui cara pelihara kelinci yang tepat serta dapat mengambil tindakan pencegahan ataupun tindakan penyembuhan ketika kelinci alami sakit.


Starter Pack Pelihara Kelinci Untuk Pemula Starter Pack Pelihara Kelinci Untuk Pemula Reviewed by Tanam Ternak Rumahan on September 24, 2019 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.