Selain butuh makan, kelinci sebagai bagian dari mahluk hidup
pasti juga akan membutuhkan air untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dalam
tubuhnya.
“Tapi kan kelinci
sudah makan makanan yang banyak mengandung air, Apa masih butuh minum?”
Mungkin pertanyaan diatas wajar terjadi karena banyaknya
paradigma salah arah yang tersebar dan terus menerus dilakukan. Bisa jadi hal
itu terjadi karena kita belum pernah memelihara kelinci atau ingin memelihara
dan membeli kelinci tanpa mencari tahu
bagaimana pola hidup kelinci.
photo from bunnyeatsdesign.com |
Cara kelinci minum adalah dengan menjulurkan lidahnya. Sama
seperi hewan kaki empat lainnya, mereka minum dengan cara
menjulurkan lidah atau menjilati tempat air minum. Jika masih belum punya gambaran, kita bisa
lihat cara kucing ataupun anjing saat minum pada botol nipple.
“Apa tidak cukup jika kelinci diberi saja makanan yang
mengandung banyak air, seperti contohnya makan apel?”
Baca juga artikel
lain tentang merawat kelinci:
Tentu saja tidak cukup dan tidak boleh dilakukan, apalagi ketika cuaca panas maka kelinci akan butuh minum lebih banyak. Makanan
fresh atau yang banyak mengandung air atau berasa masam tidak dianjurkan untuk
diberikan ke kelinci. Apalagi jika sayuran atau buah- buahan tadi dijadikan sumber
makanan utama untuk kelinci dan diberikan setiap hari. Kenapa tidak boleh?
Alasanya cukup sederhana yaitu tidak baik untuk pencernaan kelinci yang
tercipta lebih sederhana dibanding hewan ruminansia (seperti; kambing,sapi,dll). Jika di analogikan dalam wujud manusia,
sistem pencernaan kelinci menyerupai sistem pencernaan pada bayi yang tidak
butuh makan na ni nu sebelum umur setahun.
Jadi lebih baik, berikan makanan dan minuman yang sesuai,
misal;
Jenis- Jenis Kelinci Dwarf
Cara Pilih dan Periksa Kondisi Saat Beli Kelinci
Cara Memandikan Kelinci
- Berikan pelet khusus untuk kelinci,
- Berikan rerumputan yang sudah dilayukan atau dikeringkan,
- Gunakan botol khusus atau botol dengan nipple untuk tempat minum kelinci agar air tetap dalam kondisi bersih,
- Kita bisa berikan ape sayur segar hanya sebagai selingan atau seminggu sekali atau sejarang mungkin atau untuk memancing nafsu makan kelinci agar muncul kembali.
Jika masih ingin mengetahuo beberapa informasi lain tentang Makanan
Yang Boleh dan Tidak Boleh Untuk Kelinci Kita bisa temukan dan
baca di sini.
Apakah Kelinci Butuh Minum
Reviewed by Tanam Ternak Rumahan
on
October 05, 2019
Rating:
No comments:
Post a Comment